Swacahayawati, Anastasya Ayu DETERMINAN KUALITAS LABA PADA PERUSAHAAN PERTAMBANGAN YANG TERDAFTAR DI BEI TAHUN 2017-2021. DETERMINAN KUALITAS LABA PADA PERUSAHAAN PERTAMBANGAN YANG TERDAFTAR DI BEI TAHUN 2017-2021.
Text
1. Anastasya Ayu Swacahayawati- Journal of Economic, Business and Accounting.pdf Restricted to Repository staff only Download (291kB) |
Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh profitabilitas, likuiditas, ukuran perusahaan, pertumbuhan laba dan kualitas audit terhadap kualitas laba. Populasi penelitian adalah perusahaan sektor pertambangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2017 sampai dengan tahun 2021. Metode pengambilan sampel menggunakan purposive sampling, dimana diperoleh 19 sampel dengan observasi selama lima tahun. Sumber data yang digunakan adalah data sekunder dalam bentuk laporan keuangan tahunan perusahaan. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa profitabilitas dan ukuran perusahaan berpengaruh terhadap kualitas laba. Sementara itu, likuiditas, pertumbuhan laba dan kualitas audit tidak berpengaruh terhadap kualitas laba. Jika tingkat profitabilitas dan ukuran perusahaan mengalami kenaikan atau penurunan maka akan berdampak pada kualitas laba yang dihasilkan perusahaan. Sementara itu, jika likuiditas, pertumbuhan laba, dan kualitas audit mengalami kenaikan maupun penurunan tidak akan merdampak apapun terhadap kualitas laba yang dihasilkan.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) |
Depositing User: | Admin Repository UIBS |
Date Deposited: | 08 Feb 2023 04:19 |
Last Modified: | 08 Feb 2023 04:19 |
URI: | https://repository.uniba.ac.id/id/eprint/667 |
Actions (login required)
View Item |